Minggu, 14 September 2014

Kasih sayang seorang ibu

           Orang tua, terutama seorang ibu pasti menginginkan yang terbaik untuk anaknya. Jarang seorang ibu mendoakan hal-hal buruk untuk anaknya. Saat seorang anak melakukan kesalahan, wajar  jika seorang ibu menjadi sedikit lebih tegas kepada anaknya. Misalnya memberinya hukuman ringan. Namun terkadang, cara yang seorang ibu tunjukkan tersebut sulit diterima oleh anaknya. Anak sesekali merasa bahwa ibunya terlalu tegas dalam memperlakukannya. Namun, sang anak kurang menyadari bahwa itu adalah sebuah cara seorang ibu untuk memberitahu bahwa perbuatan yang dilakukannya adalah salah, dan sang ibu ingin anaknya menyadari dan tidak melakukan kesalahannya lagi,


                Disaat kita berbeda pendapat dengan ibu kita, alangkah baiknya ika kita tidak egois dan menghargai pendapat dari ibu kita. Seorang ibu pasti telah memikirkan baik dan buruknya dari pendapat yang ia sampaikan kepada kita. Alangkah baiknya jika pendapat yang kita dan ibu kita sampaikan, kita rundingkan bersama-sama dan memikirkan hal yang terbaik dari pendapat tersebut. Hal itu akan lebih baik daripada kita harus bertengkar dengan ibu kita dan menyakiti hati ibu kita. Hal itu juga akan membuat kita merasa lebih tenang dan tidak merasa terbebani oleh pendapat ibu kita yang berbeda dari pendapat kita.


               Bahkan Rasulullah SAW bersabda yang intinya ridha Allah tergantung dari ridha orang tua.  Jadi jika orang tua kita meridhai keputusan kita, maka pasti Allah juga akan meridhainya. Amiiin..


Tidak ada komentar:

Posting Komentar